KedaiPena.Com- Para buruh di Indonesia mengancam akan melakukan mogok nasional dengan cara menyetop produksi apabila nantinya Perppu Cipta Kerja disahkan menjadi Undang-Undang dalam massa sidang periode oleh DPR RI. Tak tanggung-tanggung mogok nasional dilakukan di 38 provinsi, lebih dari 400 kabupaten/kota, dan 100 ribu perusahaan yang melibatkan 5 juta buruh.
“Mogok nasional ini bukan aksi di satu titik tertentu. Tetapi para buruh berhenti produksi. Pada hari yang ditentukan, para buruh keluar dari pabrik-pabrik dan berkumpul di luar gerbang pabrik. Tentu di kawasan industri akan terjadi penumpukan massa,” kata Presiden Partai Buruh yang juga Presiden KSPI Said Iqbal dalam keterangan tertulis, Kamis,(16/3/2023).
Selain itu, kata dia, sebagian perwakilan buruh akan datang ke kantor perwakilan pemerintah. Untuk wilayah Jabodetabek, lanjut dia, buruh akan datang ke Istana dan DPR RI.
“Sebelum mogok nasional dilakukan, akan didahului dengan aksi unjuk rasa besar-besaran bertepatan dengan peringatan May Day, pada awal bulan Mei nanti,” papar dia.
Ia meminta agar DPR tidak sekedar menjadi tukang stempel kebijakan pemerintah. Ia berharap kepada DPR untuk tidak mengesahkan Perppu omnibus law Cipta Kerja.
Ia melanjutkan, hal lain yang akan dilakuna buruh ialah dengan menghukum partai politik yang mengesahkan pemilu. Salah satunya cara dengan melakukan kampanye kepada partai politik pro pendukung omnibus law.
“Jangan pilih presiden yang pro omnibus law. Silakan jika ada partai politik yang pro omnibus law. Kami anti omnibus law. Karena itu, apa salahnya jika kami melakukan kampanye jangan pilih partai politik yang mengesahkan omnibus law? Kami tidak melakukan hoaks,” papar dia.
Hal lain yang akan dilakukan Partai Buruh untuk menolak omnibus law Cipta Kerja adalah dengan melakukan longmarch jalan kaki Bandung – Jakarta pada pertengahan April 2023. Disepanjang jalan yang dilalui, buruh akan menggalang sejuta petisi dukungan agar omnibus law dibatalkan.
Sementara itu, mulai 21 maret nanti, pihaknya akan membentangkan kain putih sepanjang 1 kilometer untuk penandatanganan tolak omnibus law. Pembentangan kain putih ini akan dilakukan di berbagai kawasan industri di seluruh Indonesia.
“Nantinya kain putih dari seluruh provinsi yang sudah ditandatangani akan dibentangkan mengelilingi Istana untuk menunjukkan kepada pemerintah bahwa rakyat menghendaki Omnibus Law Cipta Kerja dibatalkan,” tandasnya.
Laporan: Tim KedaiPena