KedaiPena.Com – Indonesian Fashion Chamber (IFC) menggelar syukuran ulang tahun (ultah) satu tahun dengan kreatif dan sederhana. Peringatan milad satu tahun ini diikuti dengan peragaan busana dan merilis concept store d2-i yang menyajikan beragam produk ready to wear craft fashion dari para anggotanya.
Sebuah concept store yang menyajikan beragam koleksi ready to wear craft fashion hasil karya 27 anggota IFC ini berlokasi di Neo Soho Mall, Jakarta Barat. Kehadiran d2-i ini merupakan suatu bentuk dukungan kepada desainer lokal yang diharapkan menjadi bagian program pengembangan bisnis IFC yang dapat diduplikasi di daerah lainnya.
Ali Charisma selaku National Chairman IFC mengungkapkan bahwa di usia satu tahun IFC tentu masih terbilang muda dan masih banyak yang perlu dibenahi.
“Bertepatan dengan ulang tahun pertama IFC, kami membuka concept store d2-i yang menghadirkan koleksi desainer IFC. Saat ini ada 27 desainer yang ikut serta, tapi tidak menutup kemungkinan tiap bulan bertambah,†kata Ali Charisma ditemui dalam pembukaan concept store d2-i di Neo Soho Mall, Jakarta Barat, belum lama ini.
Ali menambahkan, dengan hadirnya konsep store ini agar mengajak masyarakat untuk bisa menikmati karya busana desainer dengan harga yang terjangkau dan kualitas terdepan.
“Harga busana yang ada di sini mulai Rp 300 ribu hingga Rp 2 juta. Busana yang ditawarkan pun beragam sesuai kebutuhan masyarakat,†paparnya.
Perkembangan yang terjadi pada IFC memang sangat pesat, memiliki puluhan anggota yang tersebar di banyak kota di Indonesia, sehingga sekaligus telah membentuk kepengurusan hingga cabang/chapter masing-masing kota tersebut. Paling tidak, hingga saat ini IFC telah memiliki chapter, yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Jogja, Surabaya, Bali, Padang, Kalimantan, dan Sulawesi Selatan.
Selain sebagai asosiasi fashion termuda di Indonesia, IFC layak diberi predikat asosiasi paling aktif dan produktif. Usianya baru 1 tahun, tetapi lihat saja sederet pencapaian dan program yang telah berhasil dilaksanakan dari hulu ke hilir dalam industri fashion. Program-program signifikan telah dilakukan oleh IFC, antara lain Muslim Fashion Festival Indonesia, Fashion Tuesday Marathon bekerjasama dengan Cilandak Town Square (Citos), Ramadhan Style.
Dilanjutkan Pameran dagang yang berorientasi pada B2B di pasar International, telah di ikuti oleh IFC yaitu Hongkong Fashion Week, Asia’s Premier Fashion (Centerstage)-Hongkong, Who’s Next Paris, Istambul Modest Fashion Week – Turkey, Mercedes Benz Fashion Week, Malaysia Fashion Week. Seiring waktu IFC, makin banyak melakukan penggiatan di bidang fashion dengan berbagai ide kreatif yang dikembangkan.
Laporan : Ruspita