KedaiPena.Com – Global Marijuana March (GMM) tahun ini diperingati di 4 kota di Indonesia, Jakarta, Yogyakarta, Makassar, & Ternate pada tanggal 6-7 Mei 2017. Global Marijuana March 2017 diikuti serentak oleh lebih dari 80 negara dan 200 kota di seluruh dunia.
Ketua Lingkar Ganja Nasional (LGN ) Dhira Narayana mengatakan, melalui gerakan GMM tahunan ini LGN ingin menyampaikan pesan untuk menghentikan kriminalisasi terhadap tanaman dan pengguna ganja.
“Kami dengan aktif bersuara dan menyarankan kepada pemerintah Indonesia untuk mulai mengelola tanaman ganja dengan mempertimbangkan perkembangan ilmu pengetahuan dan kearifan lokal yang ada,” papar dia kepada KedaiPena.Com, Senin (8/5).
Dhira pun menjelaskan, khusus di Indonesia sendiri sudah banyak korban berjatuhan karena ketidapahaman pemerintah soal pemanfaatan ganja sendiri.
“Seperti saat meninggalnya saudara di Sanggau, Yeni Riawati, istri dari Fidelis Ari dan masih banyak lagi. Namun kita kita tidak mau menyerah untuk mimpi kita yaitu satu regulasi ganja dengan prinsip Pancasila,” tandas Dhira.
Laporan: Muhammad Hafidh