KedaiPena.Com – Penggiat media sosial (medsos) diminta berhati-hati dalam mempublikasikan informasi yang berkembang.
Demikian dikatakan Gubernur Sumut, Tengku Erry Nuradi saat menjamu ratusan muda-mudi penggiat media sosial (medsos) dalam acara bertajuk, ‘Kopdar dan Jamuan Malam Gubsu bersama Selebgram, Blogger dan Youtuber’. Di rumah dinas Gubernur Sumut, jalan Sudirman No. 41 Medan, Senin (13/3) malam.
“Saya mengingatkan kepada para hadirin semua agar berhati-hati menggunakan media sosial. Sebab, saat ini sudah ada undang-undang ITE yang mengatur. Dan undang-undang ini cukup kuat untuk mengawasi kita. Makanya saya ingatkan, jangan sampai kalian terjebak atas apa yang kalian publikasikan,” kata Erry.
Sebelumnya, Erry mengapresiasi kehadiran ratusan Blogger, Youtuber dan Selebgram yang hadir di acara itu.
“Saya sangat mengapresiasi atas kehadiran para Blogger, Youtuber, dan Selebgram ini. Sebab apa? Sebab, tanpa kalian yang hadir malam ini, acara kita malam ini tidak akan meriah. Dan lagi, para penggiat medsos saat ini juga menjadi sumber informasi untuk masyarakat selain media,” katanya.
Usai memberi sambutan, acara berlanjug dengan makan malam bersama. Usai makan bersama, Gubsu dan Wagubsu pun memberikan pertanyaan ke para tamu undangan. Bagi yang berhasil menjawab dengan benar, mendapatkan hadiah seperti PRSU card, modem, dan tiket masuk u nyari untuk menonton Mata Najwa secara langsung pada 17 Maret mendatang. Usai quiz, Gubsu dan Wagubsu tak lupa untuk berfoto bersama dengan para undangan.
Turut hadir Wakil Gubernur Sumut, Nurhajizah Marpaung, Kadisbudpar Sumut Elisa Marbun, Kadisdik Sumut Arsyad Lubis, Kadiskominfo Sumut Fitriyus, Plt.Biro Humas dan Keprotokolan Setdaprovsu Ilyas Sitorus.
Laporan: Iam