KedaiPena.Com – Pengamat politik Rumah Politik Indonesia Fernando Emas menyarankan, agar Presiden Jokowi dapat memilih sosok profesional untuk pos Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Edhy Prabowo.
“Sebaiknya memang untuk kementerian KKP diisi dari kalangan profesional. Selain Susi dapat dipertimbangkan seperti Rektor Universitas Pertahanan Laksdya TNI Dr. A. Octavian dan Dosen UI Hikmahanto Juwana,” kata Fernando kepada KedaiPena.Com, Rabu, (2/12/2020).
Fernando menuturkan, jika melihat daftar pemegang untuk ekspor bibit lobster yang dikeluarkan oleh Kementerian KKP, bisa saja Presiden akan menunjuk Menteri non partai politik.
Meski demikian, kata Fernado, tapi semua itu kembali lagi kepada Presiden, apakah mampu menolak keinginan partai politik.
“Untuk tidak menempatkan kader partai pada pos yang cukup basah tersebut,” tutur Fernando.
Sebaiknya, lanjut Fernando, kesempatan bagi Jokowi untuk mengganti para Menterinya yang sudah bermanuver untuk mempersiapkan diri sebagai calon presiden 2024.
Laporan: Muhammad Hafidh