KedaiPena.Com- Pengamat Politik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Silvanus Alvin memandang, menilai peluang putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi yakni Gibran Rakabuming Raka untuk mendampingi Prabowo Subianto di pilpres 2024 sangat besar.
Alvin sapaanya tak menampik bila saat ini mencuat arah Prabowo untuk bersanding dengan Wali Kota Solo tersebut.
“Hingga detik ini memang posisi cawapres sedang diperebutkan para ketum parpol koalisi. Namun, ada arah bahwa Prabowo bisa saja bersanding dengan Gibran,” kata Alvin, Minggu,(20/8/2023).
Bukan tanpa alasan Alvin melihat kuatnya kans dan peluang Gibran untuk menjadi pendamping Prabowo di pilpres 2024. Pertama, kata Alvin, ialah soal intensitas pertemuan antara Prabowo dan juga Gibran.
“Pertemuan Prabowo dan Gibran beberapa waktu lalu, kemudian endorse Jokowi kepada Prabowo. Serta para ketum parpol koalisi yang satu arah melanjutkan legacy Jokowi, saya kira membuka pintu duet Prabowo-Gibran,” tegas Alvin.
Meski demikian, Alvin mengakui, bahwa upaya untuk menggaet Gibran sebagai pendamping Prabowo terhalang oleh usia yang masih 35 tahun. Alvin memandang bahwa hal tersebut masih menjadi dilematis
“Hanya saja soal usia Gibran yang masih 35 tahun memang bisa jadi dilematis,” papar Alvin.
Alvin mengakui soal urusan cawapres di pilpres 2024 ini memang sebaiknya tidak dalam konteks yang bersifat head to head dengan capresnya. Menurut Alvin hal ini agar tidak menciptakan kemungkinan adanya matahari kembar di pilpres 2024.
“Kemudian secara umum haruslah sosok yang punya kepiawaian dalam segi ekonomi dan digitalisasi ke masa depan,” pungkas Alvin.
Laporan: Tim Kedai Pena