KedaiPena.Com – Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) John Kennedy mengungkapkan bahwa pendakian di Gunung Semeru, Jawa Timur akan dibatasi hingga Ranu Kumbolo, pada ketinggian 2.400 meter di atas permukaan laut.
Hal itu, kata John, dilakukan lantaran menyusul kebakaran melanda sebagian jalur pendakian di gunung tertinggi di Pulau Jawa tersebut.
“Pendakian bukan ditutup, akan tetapi dibatasi hingga Ranu Kumbolo,” ujar dia, Jumat (20/9/2019).
Sebelumnya, kebakaran lahan terjadi di jalur pendakian Gunung Semeru di Sumber Mani-Arcopodo-Kelik pada 17 September 2019.
Balai Besar TNBTS dan pemangku kepentingan terkait sendiri sudah mengerahkan personel untuk memadamkan kebakaran yang melanda sebagian kawasan Gunung Semeru.
Kebakaran meliputi area seluas 6,5 hektare di Blok Ngamprong Resort PTN Ranupani dan area seluas 11,4 hektare di Blok Mentigi Renteng Resort PTN Senduro.
Balai Besar TNBTS membatasi kegiatan pendakian sampai kondisi jalur pendakian Gunung Semeru benar-benar aman dari kebakaran.
Laporan:Muhammad Lutfi