KedaiPena.Com – Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel) menggelontorkan anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk bantuan sosial (Bansos) dan santunan kematian beserta lanjut usia. Hal ini, juga dilakukan dalam rangka pemulihan ekonomi di masa pandemi.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Wahyunoto Lukman memastikan, pihaknya akan menyalurkan bansos kepada 93 ribu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di tujuh kecamatan bakal menerima bansos dari Pemerintah Pusat.
Ia pun mengaku, jika bansos tahap lima dan enam, sudah mulai disalurkan sejak 20 Juli 2021 lalu untuk wilayah Pondok Aren.
“Mekanisme Bansos pusat dibagikan oleh PT. Pos Indonesia kepada KPM seperti yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos). Yang disalurkan tahap lima dan enam, jadi nerima Rp.600 ribu. Kita minta ke PT. Pos Indonesia untuk menghindari kerumunan, jadi mekanismenya sudah diatur oleh mereka, satu jam untuk 30 KPM,” ujarnya, Senin, (9/8/2021).
Menurutnya, dalam verifikasi data yang dilakukan oleh pihaknya, warga miskin dan tidak mampu terbanyak ada di wilayah Kecamatan Pondok Aren dan Pamulang.
“Di data kita, selalu kita perbarui, selalu kita verifikasi, selalu kita perbaiki. Kalau penerima yang terbanyak ya tentu di wilayah-wilayah dengan jumlah penduduk yang banyak. Pastinya persentasenya juga. Keluarga yang tidak mampu banyak seperti Pamulang, Pondok Aren, gitu,” tutupnya.
Laporan: Sulistyawan