KedaiPena.Com – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang menaikan status status tanggap darurat banjir selama lima hari. Hal ini ditetapkan melalui Keputusan Walikota Nomor : 366/Kep.144-Huk/2022, status tanggap darurat banjir tersebut akan dimulai pada tanggal 1-5 Maret 2022.
“Saya mengundang semua pihak termasuk semua OPD dan Camat untuk menetapkan status tanggap darurat banjir, 1-5 maret ini tanggap darurat,” ucap Walikota Serang, Syafrudin, Senin (1/3/2022).
Selain itu, ia juga menyampaikan hingga saat ini setidaknya terdapat 43 titik di Kota Serang yang terendam banjir. Akibat banjir tersebut 1.500 atau setidaknya 3.500 warga mengungsi untuk sementara.
“Dari 43 titik ini ada 5 orang yang meninggal, 3 hanyut anak-anak, 1 kesetrum sudah dewasa, dan 1 terkena longsor,” katanya.
Ia juga mengungkapkan, bahwa banjir yang terjadi di Kota Serang saat ini merupakan yang terparah dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya.
“Tahun ini terjadi banjir yang tidak biasanya terjadi di tahun-tahun kemarin, yang paling 60 cm, sekarang ini malah sampai 5 meter. Pertama kali terjadi ini, jadi belum pernah terjadi seperti ini,” jelasnya.
Bahkan, ia menuturkan, dirinya meninjau secara langsung titik lokasi banjir yang ketinggiannya hingga 5 meter lebih, untuk memastikan keselamatan masyarakat.
“Saya terjun langsung memastikan masyarakat kota serang masih ada di rumah atau tidak di kompleks Padma Raya,” pungkasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi