KedaiPena.Com – Memperingati Hari Sumpah Pemuda, KedaiPena.Com dan Perbanas Institute akan menggelar Seminar Kewirausahaan ‘How To Be An Entrepreuner; Case Outdoor Equipment Bussines’.
Ketua Pelaksana Seminar, Anggita Ramadoni mengatakan, sebagai pembicara, akan ada berbagai expert yang sudah menyatakan siap. Di antaranya pemilik merk peralatan alam bebas Klettern, Muchlis.
“Klettern sendiri berbasis di Bandung dan telah menjual berbagai alat mulai dari carrier, day pack, jaket calana dan lain sebagainya. Klettern memulai usaha sejak lima tahun yang lalu,” sambung dia.
Selain itu, ada juga Dirut Sarinah Handriani Tjatursetiowati. Sarinah merupakan BUMN yang bergerak di bidang penjualan.
“Ada unsur penting yang diusung Sarinah, yakni memperkenalkan heritage Indonesia kepada dunia. Bukan hanya itu, Sarinah juga peduli pada UKM sebagai pondasi kerajinan yang berbasis pada kebudayaan Indonesia yang luhur,” tambahnya.
Dari pihak ABFI Perbanas, akan hadir Rektor Prof. Dr. Ir. Marsudi Wahyu Kisworo. Pihak kampus memiliki peran sentral menuju kesadaran berwirausaha. Kurikullum yang dipakai pun seharusnya memakai pola ini sebagai pijakan utama. Jadi, lulusan perguruan tinggi, tidak berorientasi menjadi pekerja, tetapi membuat lapangan pekerjaan.
Lalu ada juga Surya Kurniawan, pemilik brand outdoor Cozmeed. Di sini Surya akan menceritakan tantangan dan hambatan memulai bisnisnya yang didahului dengan membuka gerai Cartenz di Solo pada 2001.
Sebelumnya, akan ada keynote spech dari ekonom Rizal Ramli. Sosok yang satu ini dianggap pantas memberikan pandangan soal kewirausahaan, karena kapasitasnya sebagai ekonom problem solver.
Diharapkan Bapak Rizal Ramli bisa memberika masukan, apa saja yang harus dilakukan para usahawan baru ataupun menengah jika ingin maju, bagaimana trik dan tips menuju kesuksesan, dan lain sebagainya.
Hal ini menjadi penting karena semangat kewirausahaan salah satu jalan menuju kemandirian bangsa, berdikari secara ekonomi, yang merupakan bagian dari Trisakti. Selengkapnya, seminar ini bisa dilihat dalam proposal yang ada dalam lampiran.
Acara akan dimulai sekitar pukul 09.00 WIB. Dimulai dengan pembukaan oleh pihak KedaiPena.Com dan kampus Perbanas.
Setelah itu dilanjutkan dengan pemaparan materi dari masing-masing narasumber. Lalu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, pembagian doorprize dan pemberian sertifikat dari panitia untuk peserta.
Peserta dari seminar kali ini berasal dari berbagai elemen. Seperti mahasiswa, anak muda, pemangku kebijakan, pejabat, kelompok pecinta alam, mapala, blogger, jurnalis dan lain sebagainya.
(Prw/Oni)