KedaiPena.Com – Dewan Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Syamsudin Harris mengatakan bahwa pemberantasan korupsi membutuhkan strategi dan kerja sama.
“Strategi komprehensif politik tidak cukup pendekatan hukum saja bahkan tidak cukup politik saja,” ujar dia kepada wartawan, Kamis, (23/1/2020).
Dia menjelaskan bahwa KPK juga musti ‘digonggongi’ yang artinya diawasi penanganannya.
“Ini jadi tugas dan tanggung jawab civil society,” tegas dia.
Dia menambahkan kedua hal itu harus dilakukan lantaran saat ini sudah hampir tidak ada pemimpin yang memiliki komitmen terhadap pemberantasan korupsi.
“Sebab kalau mau jujur siapa sih pemimpin yang memilik komitmen pemberantasan korupsi jangan-jangan bisa dihitung jari saking sedikitnya,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh