KedaiPena.Com – Peduli dengan penderitaan yang dialami Rival Meikalis Laoli, bayi penderita gizi buruk asal Desa Afia, Kecamatan Lahewa, Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara. Aliansi LSM PENJARA Se-Kepulauan Nias meggelar aksi penggalangan dana di seputaran Jalan Gomo Kelurahan Pasar, Kota Gunungsitoli, Rabu (30/8) siang
“Aksi ini sosial, sebagai bentuk kepedulian kita. Kita berupaya menggalang dana partisipasi dari masyarakat untuk membantu pengobatan dari balita gizi buruk itu,” Kata Koordinator aksi, Markus Hulu.
Menurut Markus, Pemerintah Kabupaten Nias Utara, terkesan lamban dan bahkan tidak perduli dalam melakukan upaya pencegahan gizi buruk.
“Kita berharap tidak ada lagi balita yang mengalami gizi buruk dari Kepulauan Nias ini, khususnya kabupaten Nias Utara,” kata dia.
Rival Meikalis Laoli, bayi berusia 1 tahun 4 bulan merupakan buah  hati dari pasangan Krisman Laoli dan Enilia Baeha, yang hanya memiliki bobot 2,8 Kg, sangat jauh dari berat badan balita seumurnya. Saat ini balita malang itu masih dalam penanganan medis RSUD Gunung Sitoli.
Laporan: Bugis