KedaiPena.Com – Politisi PDIP Darmadi Durianto menyampaikan bahwa jelang akhir tahun ini Presiden Jokowi akan melakukan evaluasi terhadap beberapa kementerian yang performanya dianggap kurang memuaskan.Â
Demikian disampaikannya saat menanggapi mencuatnya isu perombakan kabinet jilid III.Â
“Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Perindustrian, Pertanian juga,” terang Bendahara Megawati Institute ini saat dihubungi di Jakarta, ditulis Kamis (29/12)Â
Kementerian-kementerian tersebut, kata dia, dianggap masih lemah dalam beberapa hal.Â
“Misal Kemenperin masih lemah soal membangkitkan daya saing pelaku UMKM. Kementan masih lemah masalah kedaulatan pangan dan ini juga harus disikapi. Masih ngandalkan impor melulu. Kebijakan jangka panjang menuju kedaulatan pangan enggak jelas,” tandas Anggota Komisi VI DPR RI ini.Â
Dia menjelaskan bahwa ‘core competencies’ menteri sangat menentukan dalam menjalankan visi dan misi presiden Jokowi melalui nawacita.Â
“Yang penting untuk jabatan menteri adalah ‘conceptual skill’-nya harus tinggi. Jangan hanya punya ‘technical skill’ tapi ‘conceptual skill’-nya enggak punya, bisa menambah beban kerja presiden,” tegasnya.Â
Laporan: Muhammad Hafidh‎
Foto: Reshuffle/Istimewa