KedaiPena.Com– PDI Perjuangan atau PDIP pimpinan Megawati Soekarnoputri enggan ambil pusing soal bergabungnya menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Bobby Nasution ke kader partai Gerindra demi memuluskan jalan maju menjadi calon Gubernur Sumatera Utara (Sumut).
Politikus senior PDIP Andreas Hugo Pareira menegaskan bahwa kepindahan Bobby dari partainya ke Gerindra bukan urusan pihaknya. Andreas memastikan PDIP enggan ikut campur soal kepindahan Bobby.
“Saya nggak campur soal itu, itu urusan dia lah. Kita udah lupa juga soal itu,” kata Andreas sapaanya di Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa,(21/5/2024).
Andreas mengungkapkan, PDIP sudah mempunyai calon untuk kontestasi Pilkada Sumut tahun 2024. Andreas mengaku saat ini terdapat beberapa kandidat yang sedang melakukan proses penjaringan di PDIP.
“Ada beberapa yang sedang melakukan proses, yang ikut proses pencarian termasuk Gubernur incumbent ada beberapa tapi ini nanti masuk di proses penyaringan di DPP baru diputuskan,” papar Andreas.
Andreas sekali menekankan pihaknya sudah melupakan Bobby sekalipun pernah menjadi kader dan dibantu memenangkan pemilihan Wali Kota Medan.
“Kita udah lupa, udah lupa,” tandasnya.
Sebelumnya, Bobby Nasution menjadi kader Partai Gerindra. Menantu Presiden Joko Widodo ini pun mengaku memiliki sejumlah alasan untuk gabung ke Gerindra.
Menurut Bobby, salah satu alasannya adalah kesamaan visi misi dirinya dan Gerindra.Bobby mendaftarkan diri menjadi calon Gubernur Sumut ke Partai Gerindra.
Pendaftaran Bobby diterima langsung Ketua DPD Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu.
Laporan: Muhammad Lutfi