KedaiPena.Com – PDI Perjuangan menyatakan tetap mengutamakan para kadernya untuk maju pada pertarungan Pilkada di Kabupaten Tapanuli Tengah 2017 mendatang.
“Secara normatif partai mengutamakan kader, walau tetap signifikansi sebesar apa peluangnya menang,” kata Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sumut Soetarto kepada KedaiPena.Com, Selasa (7/6).
Begitupun, Soetarto tak menampik, kehadiran para tokoh masyarakat yang memiliki Visi dan Misi sejalan dengan PDI Perjuangan tetap akan dimungkinkan.
“Tak menutup kemungkinan, tokoh masyarakat, yang memiliki visi dan misi sejalan dengan PDI Perjuangan. Artinya kita tetap terbuka, seperti beberapa tempat kita kombinasikan dengan tokoh masyaraakat. Kalau ada yang mumpuni (tokoh masyarakat-red), kita akan prioritaskan,” katanya.
Disinggung terkait koalisi, Soetarto mengaku pihaknya membutuhkan koalisi dengan partai lain. Mengingat, kursi yang dimiliki memang tidak mencukupi untuk mengusung sendiri pasangan calon. Koalisi itu, sambungnya akan lebih fleksibel.
“Kalau koalisi? Kan hanya hanura yang bisa usung sendiri, kita tentu butuh koalisi dengan partai lain sesuai UU. Dengan siapa, kita fleksiblelkan, yang jelas kita menargetkan menang di Pilkada Tapteng,” pungkas Soetarto.
Diketahui, PDI Perjuangan hingga pertengahan Juni mendatang sedang melakukan survei terhadap 11 nama hasil assesment yang digelar April lalu di Aceh. Dari 11 nama balon yang lolos assessment, sebanyak 3 orang merupakan kader Partai. Yakni, Patricius Rajagukguk, Jamarlin Purba, Merry Tampubolon dan Amin Napitupulu.
(Dom)