KedaiPena.Com- Sekjen Partai Golkar M Sarmuji memastikan tidak ada tukar guling jabatan Ketua MPR RI dengan kursi partainya di kabinet pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka periode 2024-2029.
Sarmuji menegakan, penetapan Ahmad Muzani yang berasal dari Partai Gerindra sebagai Ketua MPR RI merupakan hasil dari permusyawaratan fraksi-fraksi. Diketahui biasanya, posisi Ketua MPR RI diisi oleh partai politik pemenangan kedua di Pemilu.
“Oh enggak, enggak. Kalau itu sih enggak. Urusan Ketua MPR nya siapa itu permusyawaratan. Dunianya lain, kamarnya lain itu. Dan itu sebenarnya bukan sebuah tradisi, misalkan pemenang kedua menjadi Ketua MPR,” kata Sarmuji di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin,(14/10/2024).
Sarmuji menekankan, bahwa hasil pemusyawaratan fraksi-fraksi di MPR RI memutuskan jika Ahmad Muzani yang dipilih sebagai Ketua MPR RI periode 2024-2029. Sarmuji pun mengaku tak mengetahui jumlah kursi menteri untuk Partai Golkar.
“Kalau untuk jumlah Menteri saya tidak tahu berapa jumlahnya tapi kami yakin Pak Prabowo tahu betul kompetensi Kader Golkar,” beber Sarmuji.
Meski demikian, Sarmuji yakin, Presiden terpilih Prabowo akan memberikan yang terbaik untuk Partai Golkar. Terlebih, Prabowo merupakan alumni dari Partai Golkar.
“Karena Pak Prabowo adalah alumni partai Golkar. Jadi saya meyakini Pak Prabowo akan menghargai kompetensi Pak Prabowo,” tandas Sarmuji.
Laporan: Muhammad Hafid