KedaiPena.Com – Pemerintah diminta bergerak cepat melakukan pemulihan infrastruktur layanan publik, sarana ibadah dan fasilitas lainnya pasca musibah erupsi Gunung Semeru, Jawa Timur.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI Muhamad Arwani Thomafi merespons musibah erupsi Gunung Semeru yang terjadi beberapa waktu lalu.
Arwani pun mendorong pemerintah melakukan revitalisasi terhadap seluruh fasilitas publik yang terdampak musibah erupsi Gunung Semeru.
“Kami di Komisi V DPR akan segera melakukan konsolidasi dengan pemerintah agar lebih cepat dalam pemulihan pasca-erupsi Semeru ini,” ujar Arwani sapaanya, Selasa, (7/12/2021).
Arwani diketahui meninjau langsung dampak erupsi Gunung Semeru. Dalam kesempatan tersebut, Arwani memimpin doa agar warga yang meninggal dunia husnul khotimah.
Arwani juga berdoa agar aarga yang terdampak erupsi Gunung Semeru tetap diberikan kesabaran dan segera pulih dari dampak erupsi.
“Semoga para korban yang meninggal husnul khotimah, dan warga yang luka-luka segera diberikan kesembuhan,” pungkas Legislator dapil Jawa Tengah III tersebut.
Laporan: Muhammad Hafidh