KedaiPena.Com -Â Partai Swara Rakyat Indonesia (Parsindo) merupakan partai kerakyatan, nasionalis dan religius. Partai ini telah disahkan oleh Menkumham sebagai partai yang memenuhi seluruh persyaratan di Menkumham. Kini, tinggal mengikuti verifikasi KPU untuk menjadi Partai Peserta Pemilu 2019.
“Pemilu 2019 merupakan pemilu yang digabung antara pemilu presiden dan legislatif. Setiap partai peserta pemilu berhak mengajukan calon presiden 2019, karena tidak lagi berdasarkan jumlah kursi di parlemen. Maka kekuatan figur yang memiliki elektabilitas tinggi akan berpeluang terpilih sebagai Presiden RI, 2019-2023,” kata Ketua Umum Parsindo kepada KedaiPena.Com, ditulis Jumat (1/7).
Dalam survei tidak resmi Lira Institute, sambung Jusuf yang juga ketua umum LSM itu, nama Hutomo Mandala Putra (HMP) atau Tommy Soeharto memiliki respon yang baik dari rakyat, untuk didukung Figur Capres 2019.
“Elektabilitas Mas Tommy diyakini akan bagus jika diusung sebagai Capres RI 2019. Hal tersebut selain karena kapasitas beliau dan juga prestasi bapaknya, HM. Soeharto (Orde Baru) yang dirasa rakyat lebih baik daripada kondisi saat ini (Orde Reformasi). Sehingga ada jargon politik, ‘Enak Jamanku Toh’,” sambung dia lagi.
Untuk itu, Parsindo bakal mengusung Tommy Soeharto sebagai Capres 2019 secara mandiri dan swadaya. Bagi Loyalis HM. Soeharto maupun masyarakat umum yang ingin Indonesia yang lebih baik, ia mengajak bergabung dengan Partai Parsindo.
“Kami undang untuk duduk pengurus di DPP, DPW, DPC, DPK, DPRT, dll termasuk untuk Korwil dan Bapilu,” sambung dia lagi.
Sementara Sekjen Partai Parsindo, Ahmad Hadary mengatakan, untuk para loyalis yang mau bergabung di masing-masing tingkatan, persyaratannya adalah mampu berorganisasi kepartaian dan memiliki jaringan untuk konsolidasi ke tingkat bawah. Selain itu, menyiapkan kantor dan staf selama lima tahun.
“Menyediakan mobil operasional yang harus di-‘branding’ terpampang foto Ketua Umum Parsindo dengan Tommy Soeharto. Selain itu, wajib mencalonkan diri sebagai anggota legislatif di 2019,” tandas dia.
(Prw)