KedaiPena.Com – Usulan agar pemilu tahun 2024 ditunda terus berdatangan dari sejumlah Ketua Umum Partai Politik di tanah air. Setelah kemarin, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, kini usulan itu datang dari Partai Amanat Nasional (PAN).
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pun mengaku setuju dengan usulan agar pemilu tahun 2024 ditunda. Setidaknya ada lima point yang dijabarkan oleh Zulhas sapaanya soal alasan agar pemilu tahun 2024 ditunda.
Sejumlah pihak sendiri bereaksi terkait dengan usulan dari Ketum Parpol yang terkenal dengan basis Islam tersebut. Salah satunya ialah begawan ekonomi yang juga tokoh nasional Rizal Ramli.
RR begitu ia disapa dalam akun Twitter pribadi miliknya mengunggah sebuah pemberitaan terkait pernyataan dari Ketum PAN Zulkifli Hasan yang setuju agar pemilu 2024 ditunda. RR pun menyinggung soal sikap Zulhas tersebut.
“Zul, Cuman segitu doang,” cuit RR dengan emotion tertawa, seperti dikutip, Jumat,(25/2/2022).
Netizen sendiri bereaksi keras dengan cuitan dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Era Presiden Abdurahman Wahid atau Gusdur tersebut. Seperti, akun @Iskandar_Fauzi yang heran dengan alasan Zulhas meminta agar pemilu 2024 ditunda.
“Yang perang Rusia dgn Ukraina yang undur pemilu Indonesia kan koplakkkk.Pengkhianat bangsa lagi mencari celah untuk mengundurkan pemilu dan menambah jabatan presiden tiga periode.mereka akan menghalalkan segala cara dan segala alasan,” cuit Iskandar.
Sementara itu @angkusanang juga mengkritik keras usulan dari Ketum PKB dan PAN untuk menunda pemilu tahun 2024. Ia menyindir, jika PKB dan PAN hanya mencari aman.
“Gendang mereka hanya soal perut !PKB, PAN semua cari aman. Etika publik & pemahaman akan aturan perundang-undangan yang berlaku kalian kubur hanya demi keamanan kepentingan pribadi & kelompok. Kalian memalukan & memuakkan,” cuit akun tersebut.
Laporan: Sulistyawan