KedaiPena.Com – Sejumlah OKP dan Ormas tingkat Kabupaten di Nias Barat menyatakan sikap penolakan terhadap kepengurusan DPD KNPI Nias Barat versi Jakarta yang di Ketuai oleh Juliyarman Gulo.
Pernyataan sikap tersebut merupakan pernyataan bersama OKP dan Ormas yang terdiri dari, MPC Pemuda Pancasila (PP) Nias Barat, DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Nias Barat, DPD Ikatan Pemuda Karya (IPK) Nias Barat, MACA Laskar Merah Putih (LMP) Nias Barat, DPC GAMKI (Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia) Nias Barat, dan DPC JPKP Nias Barat, dalam pertemuan yang dilaksanakan di kantor sekretariat DPC AMPI Kabupaten Nias Barat jalan Onolimbu, Rabu (21/6).
“Semua para ketua serta pengurus OKP dan Ormas yang hadir pada pertemuan tadi sudah sepakat, bahwa kita menolak kepengurusan DPD KNPI Nias Barat versi Jakarta, yang di Ketuai oleh Juliyarman, SE,†ujar Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Nias Barat, Yeremia Zebua, kepada wartawan KedaiPena.Com.
Ditambahkan Yeremia, dalam pertemuan tersebut juga membahas terkait dasar penerimaan pendaftaran DPD KNPI Nias Barat oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Nias Barat, dengan penerbitan Surat Keterangan Terdaftar (SKT)
“Kita juga membahas permasalahan di legalkan nya DPD KNPI Nias Barat, oleh Pemerintahan Daerah melalui Kesbangpol Kabupaten Nias Barat, kita menduga bahwa penerbitan SKT tersebut merupakan permainan politik, dimana seharusnya sebelum menerima pendaftaran dan menerbitkan SKT, Kesbangpol melakukan verifikasi terhadap legalitas organisasi tersebut,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan Yeremia, sesuai dengan kesimpulan pertemuan selain menyepakati penolakan terhadap Kepengurusan DPD KNPI Nias barat, OKP dan Ormas di Kabupaten Nias Barat, akan melakukan audiensi kepada pemerintahan kabupaten Nias Barat, dan menyurati DPD KNPI Sumut untuk segera membentuk Karater Pengurus DPD KNPI Nias Barat.
Laporan: Bugis