KedaiPena.Com – Dengan langka dan masih tingginya harga minyak goreng di pasaran saat ini, membuat Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas heran,
“Ke mana para Menteri Jokowi sehingga minyak goreng menjadi langka dan harganya masih tetap mahal?,” jelas Fernando, Kamis,(10/2/2022).
Pasalnya, tegas Fernando, Presiden Jokowi sendiri dengan tegas dan jelas telah meminta kepada menteri terkait untuk mengambil langkah agar minyak goreng stabil.
“Presiden Jokowi sudah sangat jelas meminta kepada menteri terkait untuk mengambil langkah agar harga minyak goreng stabil dan terjangkau oleh masyarakat. Kenapa harga masih tetap tidak terkendali atau bahkan di berapa daerah minyak goreng susah didapatkan dipasaran?,” tambah pria yang juga berprofesi sebagai akademisi Universitas 17 Agustus Jakarta.
Fernando pun berharap, agar Jokowi selaku orang nomor satu di Indonesia ini dapat mengambil langkah tegas terkait kelangkaan minyak goreng.
Salah satunya, kata Fernando, ialah dengan memberhentikan Menteri terkait. Seperti Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi.
“Karena tidak mampu menjalankan tugas yang diberikan Jokowi kepada mereka dan memperhatikan kepentingan masyarakat,” pungkas Fernando.
Laporan: Sulistyawan