KedaiPena.Com – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo menghadiri deklarasi dukungan dari Partai Perindo. Pasangan Muhamad-Saraswati disambut pementasan barongsai.
Pasangan Muhamad-Saraswati disambut dengan penampilan barongsai sejak keduanya turun dari kendaraan masing-masing hingga sepanjang jalan menuju ruangan deklarasi.
Ketua DPD Partai Perindo Kota Tangsel, Julia Mihardja, mengungkapkan, penyambutan pasangan Muhamad-Saraswati menggunakan barongsai mengandung arti dan pesan filosofis.
Julia begitu ia disapa menjelaskan, Barongsai memiliki banyak arti kebaikan dan itu dinilai tepat dengan pasangan Muhamad-Saraswati.
“Karena saya merasa masyarakat Tangsel sangat majemuk, saya ingin di pasangan Muhamad-Saras, mereka memiliki hak kesetaraan yang sama,” kata Julia, saat melakukan konfrensi Pers, di Resto Remaja Kuring, Sabtu, (5/9/2020).
Julia melanjutkan, barongsai adalah salah satu budaya yang memiliki arti kesuksesan, kesejahteraan hingga kesehatan.
“Dan semua-semua itu yang baik.
Itu artinya, kita memberikan sesuatu seperti Doa pada mereka, itu salah satu kebudayaan yang saya rasa harus dilestarikan,” tegas Julia.
Sekedar informasi, dalam acara deklarasi dukungan Partai Perindo tersebut, telihat para perwakilan pimpinan partai pengusung dan partai pendukung turut menghadiri.
Laporan: Sulistyawan