KedaiPena.Com- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan jika pemeriksaan terhadap Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pada Jumat,(16/6/2023), ditunda.
Penunadaan pemeriksaan Politikus NasDem ini lantaran Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo harus mengikuti kegiatan di India. Yasin Limpo sendiri memberitahukan hal itu langsung ke KPK.
Iya yang bersangkutan memberitahu KPK bahwa yang bersangkutan terjadwal kegiatan ke India,” ujar Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron hari ini.
Ghufron karib ia disapa mengungkapkan, bahwa Yasin Limpo sendiri meminta agar pemeriksaan terhadap dirinya dapat dilakukan pada tanggal 27 Juni 2023.
“Yang bersangkutan meminta agar pemeriksaan ditunda ke tanggal 27 Juni 2023,” jelas dia.
Sebelumnya, beredar kabar KPK bakal menetapkan Syahrul Yasin Limpo sebagai tersangka. Dia bakal menjadi tersangka atas kasus dugaan penyalahgunaan SPJ, gratifikasi, dan suap.
Selain Syahrul, KPK juga disebut akan menetapkan dua pejabat Kementan lainnya.
Dikonfirmasi mengenai hal ini, KPK menyebut dugaan korupsi di Kementan masih dalam tahap penyelidikan.
Laporan: Tim Kedai Pena