KedaiPena.Com – Pemerintah Indonesia memastikan WNI yang hendak dipulangkan dari wilayah terdampak virus Corona di Wuhan, Provinsi Hubei, Cina, dalam keadaan sehat. Tercatat, terdapat 245 WNI yang hendak dipulangkan ke Indonesia.
“Warga negara yang kami bawa pulang adalah warga negara Indonesia yang sehat,” kata Menkes Terawan ditemui di Ruang VIP Room Terminal 1B, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (1/2/2020).
Menurut dia, pihak Kemenkes telah melakukan pemeriksaan awal di Cina sebelum 245 WNI dipulangkan. Hasil pemeriksaan awal, tidak terdapat WNI yang terjangkit Corona.
“Kami sudah lakukan screening dan hearing di sana untuk memastikan WNI yang dipulangkan dari sana sehat,” ucap dia.
Meski demikian, para WNI tetap menjalani observasi kesehatan setibanya di tanah air. Observasi kesehatan sedianya akan dilaksanakan di Pulau Natuna.
“Nantinya akan kami lakukan transit observasi sesuai protokol WHO. Tentu saja itu membutuhkan protokol mengobservasi yang sehat bukan orang yang sakit. Kami akan terus memantau memeriksa dengan disiplin,” timpal dia.
Sebagai informasi, 42 relawan diterbangkan untuk membantu proses pemulangan WNI dari Hubei. Para relawan itu berasal dari anggota TNI, jajaran Kementerian Luar Negeri, jajaran Kementerian Kesehatan, dan sejumlah kru dari maskapai swasta.
Dalam proses pemulangan ini, pesawat langsung terbang menuju bandara di Wuhan, Sabtu ini. Setelah itu, pesawat diterbangkan kembali ke Indonesia dengan membawa ratusan WNI menuju bandara di Batam. Diperkirakan pesawat tiba di tanah air pada Minggu (2/2/2020).
Selanjutnya, para WNI yang berada dalam satu pesawat dipecah ke dalam tiga pesawat. Kemudian, para WNI ini kembali diterbangkan ke Pulau Natuna untuk menjalani observasi kesehatan.
Laporan: Muhammad Hafidh