KedaiPena.Com – Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes), Eko Putro Sandjojo mengklaim, bahwa Anggaran Dana Desa (ADD) saat ini telah banyak memberikan manfaat untuk desa-desa di Indonesia.
Hal itu, kata dia, dapat dilihat dari sudah dibangun-nya jalan sepanjang 60 ribu kilometer. Berikut pembangunan saluran irigasi, PAUD serta MCK yang hadir di setiap desa di seluruh wilayah Indonesia.
“Dana desa ini kan baru pertama di dunia, pada tahun 2015 juga baru pertama kali menyelenggarakan dana desa, akan tetapi penyerapan kita di tahun 2015 baru 80 persen. Namun, pada tahun 2016 penyerapan anggaran semakin baik karena dari 80 persen jadi 99,8 persen dan tersisa hanya 4 kabupaten saja yang masih tersendat,” ” beber dia di Hotel Partra Jasa, Jakarta, Kamis (23/3).
Maka dari itu, lanjut dia, sudah sewajarnya bila Presiden Joko Widodo kembali menaikan anggaran dana desa tahun 2017 sebesar Rp60 triliiun. Dan juga, agar kembali berencana untuk menaikan anggaran menjadi Rp120 trliiun untuk tahun depan.
“Tahun ini saya yakin setidaknya akan lebih bagus. Karena di tahun 2017 ini kita banyak dibantu oleh aplikasi pelaporan online BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan-red), lalu juga Kominfo juga sudah memastikan bahwa di setiap desa saat ini akan mempunyai jaringan internet,” imbuh Eko.
Laporan: Muhammad Hafidh