KedaiPena.Com- Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengaku mendapatkan kabar bahwa banyak masyarakat yang tidak diberikan kesempatan untuk melakukan pencoblosan pada Pemilu 2024.
Hal tersebut diungkapkan Megawati dalam pencoblosan di TPS 053, Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu, (14/2/2024). Turut hadir bersama Megawati, sang anak Puan Maharani dan saudaranya Prananda Prabowo.
“Saya mendapatkan banyak berita bahwa banyak mereka yang seharusnya mampu untuk ikut mencoblos itu sepertinya tidak diberi kesempatan,” kata Megawati.
Atas dasar itu, Megawati berharap, pada pesta demokrasi tahun 2024 tidak ada lagi kecurangan. Megawati meminta awak media untuk dapat mengawasi keberlangsungan pesta demokrasi Pemilu 2024.
“Saya sangat berharap bahwa Pemilu pun yang sekarang ini tidak ada lagi kecurangan. Jadi kalian wartawan, saya juga minta ikut mengawasi siapapun yang melakukan intimidasi,” papar Megawati.
Megawati mengatakan,bahwa Pemilu sebenarnya hanya sarana sementara untuk mencari seorang pemimpin. Megawati berharap, agar rakyat Indonesia mendapatkan pemimpin yang seharusnya mengayomi seluruhnya.
“Mencari seorang pemimpin bagi negara kita supaya dapat memimpin seluruh rakyat Indonesia yang kita cintai dan pemimpin itu seharusnya mengayomi seluruh rakyat Indonesia di manapun juga neraka berada, tolong diingat,” pungkas Megawati.
Laporan: Muhammad Lutfi