KedaiPena.Com – Eks Panglima TNI Jenderal (Purn), Gatot Nurmatyo mengaku tidak terlalu memikirkan persoalan “logistik” dirinya untuk maju sebagai calon presiden di Pilpres 2019 nanti.
Demikian disampaikan oleh Gatot saat ditanya persoalan “logistik” dirinya untuk maju sebagai capres oleh wartawan seusai pertemuan dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di kantornya, Gedung MPR RI, Selasa (8/5/2018).
“Sekarang kita selaku berfikir masalah soal logistik. Itu namanya kita tidak menghargai rakyat. Memangnya, rakyat tidak bisa patungan? Apakah tidak dihitung itu,” imbuh Gatot.
Gatot menegaskan, bahwa urusan logistik bukanlah sesuatu masalah besar jika ingin menjadi pemimpin di Indonesia. Rakyat Indonesia, tegas Gatot, tidak perlu “dibeli” untuk memilih seorang pemimpin.
“Memangnya rakyat Indonesia harus dibeli? Rakyat Indonesia tidak bisa dibeli,” pungkas Gatot.
Laporan: Muhammad Hafidh