KedaiPena.Com – Wakil Presiden (Wapres), Jusuf Kalla (JK), mengharapkan semua elemen masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan proses Pilkada 2017 yang saat ini sedang berlangsung.
Selain itu, JK juga berpesan, agar masyarakat bergembira dalam menyambut Pilkada kali ini, sehingga Tempat Pemungutan Suara (TPS) pun bisa menjadi ramai dan penuh oleh para pemilih.
“Alhamdulillah aman, semua orang gembira, memang tadi saya bicara dengan teman-teman Komisi III (DPR), supaya kalau Pilkada ini agak lebih ramailah, bergembiralah. Selain itu, satu TPS biar lebih banyak, agak 2000 orang, lebih ramai. Ini (TPS 03) 300 terlalu sepi,” ungkapnya kepada wartawan usai mencoblos di TPS 03 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (15/2)
Di samping itu, JK mengatakan, siapapun yang menang ataupun kalah di Pilkada, khususnya Pilkada DKI Jakarta, agar dapat menerima hasilnya. “Ya tentulah (siap menang atau kalah), masa menang semua,” ujarnya.
Namun, JK berpesan, siapapun yang menang nanti di Pilkada DKI Jakarta, agar bisa menjabat dengan baik dan adil. “Siapapun yang menang harus memerintah Jakarta dengan adil, dengan baik,” katanya.
Sekadar informasi, Wapres JK melakukan pencoblosan di TPS 03 Kelurahan Pulo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 390 orang.
Laporan: Muhammad Hafidh