KedaiPena.Com – Aparat kepolisian terus memukul mundur massa aksi penolak revisi UU Pilkada. Terpantau, polisi mendorong massa aksi ke berbagai arah menjauh dari Gedung DPR RI, termasuk ke Jalan Asia Afrika Senayan.
Polisi menyemprotkan air melalui water canon dan melemparkan gas air mata. Terlihat pula kendaraan taktis dan motor trail milik Brimob wara-wiri membubarkan massa.
Meski terdesak, massa aksi masih sempat melakukan perlawanan diri, seperti melakukan pelemparan batu dan membakar halte di sekitar Stadion Gelora Bung Karno (GBK).
Di tengah upaya pembubaran, terlihat Menpora Dito Ariotedjo di belakang barisan kepolisian. Ketika dikonfirmasi, Dito mengaku mengecek kondisi sekitar kantornya.
Memang kantor Kemenpora berada di sekitar gedung DPR RI Senayan, Jakarta, titik pusat lokasi demo kali ini.
“Ini kebetulan di depan Kemenpora. Aksi demo ada jamnya, nah ini masih rame, kita lihat banyak pendemo, sekaligus kita cek, karena ini wilayah Kemenpora,” ujar Dito di lapangan, Kamis malam (22/8/2024).
“Tadi terlihat ada beberapa yang terprovokasi. Kita berharap semua menyelesaikan aksi demo dengan damai,” lanjut Dito.
“Kita akan memastikan juga (keamanan pendemo). Karena mereka ini kan anak muda, jadi kita harus jaga bersama,” lanjutnya.
Laporan: Ricki Sismawan