KedaiPena.Com – Massa aksi yang melakukan unjuk rasa di depan kantor Bawaslu, Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu, (22/5/2019) semakin bertambah pada sore hari.
Di sela orasi, massa aksi pun sempat diajak bernyanyi lagu 2019 Ganti Presiden oleh sang pencipta lagu, Sang Alang.
Massa aksi ramai-ramai dinyanyikan oleh massa aksi 22 Mei di depan gedung Bawaslu RI.Sang Alang diberi kesempatan menghibur massa aksi yang masih bertahan di Bawaslu RI.
“2019,” kata Sang Alang melantunkan lagunya dari atas mobil komando.
“Ganti Presiden,” sambut ramai-ramai massa aksi.
Setelah itu, massa Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) turut serta dalam aksi tersebut. Dan, diberi panggung untuk berorasi.
Hingga berita ini diturunkan, massa masih berkumpul di gedung Bawaslu. Ada yang bertahan berdiri mendegar kan orasi bergantian dan ada yang duduk.
Diketahui, dari hasil rekapitulasi yang ditetapkan KPU, pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin menang atas paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Jumlah perolehan suara Jokowi-Ma’ruf mencapai 85.607.362 atau 55,50 persen suara, sedangkan perolehan suara Prabowo-Sandi sebanyak 68.650.239 atau 44,50 persen suara.
Selisih suara kedua pasangan mencapai 16.957.123 atau 11 persen suara.A dapun jumlah pemilih yang berada di dalam ataupun luar negeri mencapai 199.987.870 orang.
Sementara pemilih yang menggunakan hak pilih sebanyak 158.012.506 orang. Dari total suara yang masuk, 3.754.905 suara tidak sah sehingga jumlah suara sah sebanyak 154.257.601 suara.
Laporan: Muhammad Hafidh