KedaiPena.com – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menaksir proses studi kelayakan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya tak akan rampung tahun ini. Disampaikan saat ini, proyek tersebut masih dalm tahap pra feasibilty study (FS). Artinya, masih ada tahapan panjang untuk masuk ke studi kelayakan, tender proyek, hingga pengerjaan megaproyek tersebut.
Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati memastikan proses studi kelayakan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya tidak akan selesai hingga kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) lengser pada Oktober 2024.
“Kereta Cepat Jakarta-Surabaya tidak mungkin selesai tahun ini,” kata Adita, Rabu (22/5/2024).
Ia menjelaskan, dengan melihat proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung, diperkirakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya akan membutuhkan waktu yang lebih lama
“Kita belajar dari Jakarta Bandung itu juga relatif cukup panjang ya prosesnya. Jadi memang ini masih suatu proses yang masih panjang,” ujarnya.
Pemerintah, lanjutnya, sudah membentuk tim khusus yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, yang diharapkan mampu memberikan percepatan pelaksanaan megaproyek tersebut.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan berencana membentuk tim khusus untuk proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya. Rencananya, proyek ini akan dilanjutkan di era pemerintahan Presiden terpilih, Prabowo Subianto.
Laporan: Ranny Supusepa