KedaiPena.Com – Gabungan masalah industri yang berat, pengangguran, dan deflasi karena konsumsi menurun, maka dunia usaha yang dirasakan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) semakin berat.
Anggota Dewan Pertimbangan Kadin dan Mantan Kepala LP3E Kadin Pusat, Didik J Rachbini melihat tidak alternatif banyak kecuali biaya produksi harus dipangkas.
“Yang pada gilirannya memangkas pekerja menjadi lebih sedikit lagi,” kata Didik dalam keterangan yang diterima redaksi, Sabtu (3/8/2024).
Ekonom Senior INDEF ini menambahkan, dunia usaha mengalami penurunan pendapatan akibat konsumsi masyarakat turun sehingga dengan terpaksa memberhentikan pekerja atau mengurangi jam kerja.
“Dalam jangka lebih panjang bisa terjadi stagnasi atau penurunan upah karena pada keadaan seperti ini pengusaha juga dapat memotong upah atau menghentikan kenaikan upah,” lanjut dia.
“Secara makro ini selanjutnya mengurangi permintaan secara keseluruhan dalam perekonomian,” tandas Guru Besar Universitas Paramadina ini.
Laporan: Muhammad Rafik