KedaiPena.Com – Belum ditunjuknya pejabat Menteri ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral) definitif oleh presiden Joko Widodo disesalkan oleh Direktur Indonesian Resources Studie, Marwan Batubara.
Menurut Marwan, ESDM adalah kementrian yang sangat prioritas, sayangnya saat ini Presiden seolah-olah tidak peduli dengan hal tersebut.
“Jokowi ini memang benar-benar jadi Presiden apa boneka.Padahal sebagai Presiden dia punya hak prerogatif untuk segera menunjuk Menteri definitif,” pungkas Marwan kepada KedaiPena.Com, Jumat (30/9).
Kata Marwan, belum ditunjuknya menteri ESDM secara defenitif akan berdampak luas. Terlebih saat dibutuhkannya penetapan sebuah regulasi baru menyangkut dua sektor penting yakni Minerba dan Migas.
“Ini perlu ada negosiasi dengan DPR segera, tapi kalau tidak ada menterinya mau negosiasi dengan siapa?” ketus Marwan.
Marwan mengingatkan Presiden Joko Widodo dapat memilih menteri dari kalangan profesional. Bukan tokoh yang berafiliasi dengan partai politik. Pasalnya, lanjut Marwan, pejabat yang ditunjuk dan berasal dari partai politik cenderung mengutamakan kepentingan partainya.
“Maka dari itu kita berharap bukan dari partai, tapi dari kalangan profesional. Meskipun memang nantinya ada berhubungan dengan partai.Tapi minimal menteri ESDM ini berangkat dari kalangan profesional,” katanya.
(Apit/ Dom)