KedaiPena.Com – Fraksi DPRD PDIP Perjuangan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyinggung kurangnya manajemen kontrol yang baik terhadap administrasi keuangan dari Pemerintah Kota (Pemkot).
Hal tersebut dikatakan Ketua Fraksi DPRD PDIP Tangsel, Putri Ayu Anisya saat menyampaikan laporan hasil pemeriksaan BPK RI pada Pemerintah Kota Tangsel Tahun Anggaran 2020, terjadi kelebihan pembayaran perhitungan.
“Seperti kebutuhan hotmix (aspal) pada Kegiatan pemeliharaan jalan kota di DPU Kota Tangsel, terdapat di 26 lokasi kegiatan pada jalan kota, dengan nilai kelebihan pembayaran hotmix senilai Rp 87 juta,” ujarnya, ditulis Kamis, (17/6/2021).
“Kebutuhan Hotmix pada kegiatan pemeliharaan jalan lingkungan di UPTD 1 DPU Kota Tangsel, terdapat 3 lokasi kegiatan di Kecamatan Pamulang dan 1 lokasi kegiatan di Kecamatan Setu, dengan nilai kelebihan pembayaran Hotmix senilai Rp 60 juta, “sambungnya.
Kemudian, kata Putri Ayu, kebutuhan hotmix pada kegiatan pemeliharaan jalan lingkungan di UPTD 2 DPU Kota Tangsel terdapat 8 lokasi kegiatan di Kecamatan Ciputat.
Sedangkan untuk 3 lokasi, lanjut dia, kegiatan di Kecamatan Ciputat Timur, dengan nilai kelebihan pembayaran Hotmix senilai Rp 151 juta.
“Keperluan hotmix pada kegiatan pemeliharaan jalan lingkungan di UPTD 3 DPU Kota Tangsel, terdapat 1 lokasi kegiatan di Kecamatan Pondok Aren dan 7 lokasi kegiatan di Kecamatan Serpong, serta 3 lokasi di Kecamatan Serpong Utara, dengan nilai kelebihan
pembayaran Hotmix senilai Rp 26 juta,” imbuh dia.
Ia menambahkan, kelebihan pembayaran pemeliharaan juga terdapat pada pendestarian jalan Tandon Ciater Spot Kolam pemancingan senilai Rp 4,6 juta.
Sedangkan kelebihan pembayaran pemeliharaan pendestarian jalan Tandon Ciater spot depan Yayasan Ibnu Abbas senilai Rp 9 juta.
“Dengan adanya kelebihan pembayaran tersebut, menandakan kurangnya manejemn kontrol yang baik terhadap administrasi keuangan, kedepannya diharapkan sistem dan tata kelolanya
harus lebih baik lagi, hal tersebut guna menghindari terjadinya kebocoran,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan