KedaiPena.Com– Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengaku lucu dengan sikap Jokowi yang meminta para menteri di kabinetnya untuk tidak berbicara tentang penundaan pemilu 2024.
Hal itu disampaikan Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera merespon larangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada menteri-menterinya untuk tidak berbicara penundaan Pemilu 2024 dan wacana memperpanjang masa jabatan presiden.
“Agak lucu Pak Jokowi meminta para menterinya tidak bicara tentang penundaan (pemilu),” beber Mardani, Rabu,(6/4/2022).
Mardani menegaskan, jika pihaknya berserta rakyat Indonesia menunggu pertanyaan jelas dari Presiden Jokowi yang menyebut pemilu dilaksanakan 14 Feberuari 2024
“yang ditunggu pernyataan jelas Pak Jokowi bahwa Pemilu dilaksanakan 2024,” beber Mardani.
Mardani berharap, agar Jokowi segara bicara lantaran rakyat sudah menunggu. Mardani mendesak, agar Jokowi juga tidak membuang-buang energi.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melarang para menterinya berbicara tentang penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden. Arahan disampaikan kepada para menterinya.
Awalnya, Presiden Jokowi meminta para menteri sensitif pada kesulitan rakyat serta memiliki empati. Para menteri harus bisa menjelaskan penyebab kondisi saat ini sulit dan langkah-langkah apa yang dilakukan. Arahan Jokowi ditayangkan di YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (6/4/2022).
“Jelaskan situasi global yang sedang sangat sulit, sampaikan dengan bahasa rakyat dan langkah-langkah yang sudah diambil pemerintah itu apa dalam menghadapi krisis dan inflasi,” kata Jokowi dalam sidang kabinet paripurna yang diikuti para menteri hari ini.
Laporan: Muhammad Hafidh