KedaiPena.Com – Inggris sukses menekuk Belanda di partai semifinal Euro 2024, Kamis (11/7/2024) dini hari WIB. Pada laga di Signal Iduna Park (Westfalen Stadium) itu, sebenarnya Inggris tertinggal duluan di menit ketujuh karena gol Xavi Simons.
Namun, Harry Kane berhasil menyamakan skor pada menit ke-18 lewat titik putih. Laga tampaknya akan lanjut ke extra time sebelum Ollie Watkins mencetak gol kemenangan pada menit ke-91 yang meloloskan Inggris ke final Euro 2024.
Ini adalah kali kedua Inggris berhasil lolos ke final Euro untuk dua edisi beruntun, sekaligus kesempatan membayar kegagalan tiga tahun lalu di final.
Saat itu, Inggris yang tampil di Wembley kalah adu penalti dari Italia sekalipun unggul cepat di menit pertama. Padahal itu adalah final Euro pertama Inggris.
Pencapaian ini tidak pernah dilakukan sebelum kedatangan pelatih Gareth Southgate.
Bersama Southgate, Inggris bisa lolos ke final Euro secara beruntun, sesuatu yang tidak pernah dicapai bersama pelatih-pelatih top sebelumnya seperti Sven Goran Eriksson atau Fabio Capello.
Sejak ditangani Southgate pada 2016, Inggris berhasil melaju ke dua final Piala Eropa, lalu jadi semifinalis Piala Dunia 2018 dan perempatfinalis Piala Dunia 2022.
Southgate dua kali meloloskan Inggris ke final, lebih banyak dari gabungan pelatih The Three Lions sebelumnya yang cuma sekali, yakni bersama Sir Alf Ramsey.
Bahkan Inggris bisa lolos ke final kompetisi mayor pertamanya di luar negara sendiri pada Euro 2024 ini.
“Kita semua ingin dicintai, bukan? Ketika Anda melakukan sesuatu yang hebat untuk negara Anda dan membuat bangga rakyat, maka kritik itu terasa menyakitkan. Merayakan final kedua itu sangat, sangat spesial,” ujar Southgate di Reuters.
“Kami ingin memberikan malam yang luar biasa untuk banyak orang, malam-malam terbaik dalam 50 tahun terakhir,” sambung Southgate.
Inggris akan menghadapi Spanyol pada final Euro 2024 di Olympistadion, Berlin, Senin (15/7/2024) dini hari WIB besok.
Laporan: Ricki Sismawan