KedaiPena.Com – Legislator asal Banten yang juga Ketua Komisi 8 DPR RI, Ali Taher memberikan tanggapan soal ledakan pabrik petasan di Kosambi Tangerang. Ali Taher menegaskan fungsi pengawasan di pabrik tersebut perlu dicek.
“Jadi begini ledakan itu, artinya fungsi pengawasan mengenai memang perlu dicek izinya kan kasus ledakan ini sering kali terjadi. Dan sering berulang pula,” papar dia saat dihubungi oleh KedaiPena.Com melalui jaringan telepon, Sabtu (28/10).
Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini menegaskan, baik aparat penegak hukum maupun pemerintah harus dapat mengecek secara keseluruhan fungsi dan izin pabrik tersebut.
“Ini artinya izin pabrik untuk apa. Dan pengawasanya seperti apa. Jika ini terkait industri, kementerian perindustrian harus mengecek berkala. Lalu pemerintah daerah juga harus berperan,” imbuh dia.
Selain itu, Ali Taher juga mendorong, agar pihak Kepolisian RI negara dapat menyelidiki secara usut tuntas kasus ini dalam mekanisme hukum.
“Kita Komisi 8 RI juga mendorong kepolisian dapat informasi lebih lanjut soal kasus ini untuk diselesaikan,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh