KedaiPena.Com -Koordinator Tangerang Public Transparency Watch (Truth) Aco Ardiansyah meminta agar Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dapat berlaku bijak terkait dengan rencana pernyataan modal kepada Bank BJB.
Aco Ardiansyah menegaskan semestinya Pemkot Tangsel menyertakan modal ke bank Banten, bukan malah memberikan kepada Bank BJB.
“Kenapa demikian? secara teritorial Bank Banten itu daerah operasional utama yang berada di Provinsi Banten. Dan ini juga bank milik Pemprov Banten, sudah menjadi sebuah keniscayaan jika Pemkot Tangsel menyertakan modal ke Bank Banten, bukan malah ke Bank BJB,” katanya kepada KedaiPena.Com, Kamis, (20/2/2020)
“Ini menjadi aneh, seolah Pemkot Tangsel ini menunjukkan ketidakberpihakannya terhadap pembangunan Provinsi Banten,” ujar dia.
Ia mengatakan padahal jika Bank Banten menjadi semakin bagus, yang diuntungkan tentu masyarakat provinsi Banten termasuk di dalamnya Kota Tangsel.
“Oleh karenanya, Pemkot Tangsel haruslah bersikap bijak, bahwa pembangunan tidak bisa dikerjakan secara sendirian, mesti ada kerjasama antara Pemkot dan Pemprov. Karena menjadi aneh ketika sebenarnya punya bank sendiri tapi malah menyertakan modal ke bank lain,” tutur dia.
Aco menuturkan mungkin Pemkot Tangsel menyertakan modal ke bank lain bisa saja ada motif lainnya. Karena bisa saja motif ini dikarenakan Bank BJB lebih stabil dari pada Bank Banten.
“Namun perlu ditelusuri juga motif-motif lain yang ada dibalik penyertaan modal ini,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan