KedaiPena.Com – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Marhadi meminta, agar pemerintah Indonesia mengambil sikap melalui diplomasi atas penyerangan Israel terhadap warga sipil Palestina.
“Bahwa kami Grib DPC Tangsel atas nama kemanusiaan mengutuk keras kekejaman Israel yang melakukan serangan ke Palestina hingga menyebabkan banyaknya korban warga sipil baik dewasa dan anak anak,” ujarnya, dalam keterangan kepada KedaiPena.Com, Sabtu, (15/5/2021).
“Kita berharap Pemerintah Indonesia dapat ikut serta dalam hal menghentikan kekejaman Israel, tentunya secara diplomasi. Karena tidak harus menjadi seorang muslim untuk mengutuk kekejaman Israel tersebut, tapi cukuplah menjadi seorang manusia,” tambah dia.
Penyerangan yang dianggap brutal ditengah Hari Kemenangan Idul Fitri 1442 Hijriah tersebut, menurut pria yang disapa Mardek, ini membuktikan bahwa Israel telah kehilangan rasa kemanusiaan.
“Penyerangan yang membabi buta tersebut, adalah bukti bahwa mereka (Israel) telah kehilangan rasa kemanusiaan. Terlebih, di Hari Raya Idul Fitri pun mereka masih melakukan penyerangan. Mereka tidak memiliki rasa toleransi terhadap umat muslim yang ada di Palestina,” tandasnya.
Sebelumnya diketahui Kondisi Palestina pasca bentrokan di Komplek Masjid Al-Aqsa semakin genting setelah Israel melalukan pengeboman serangan udara di wilayah Jalur Gaza dalam 2 hari terakhir yang menyebabkan sedikitnya 113 warga meninggal termasuk diantaranya 31 anak-anak.
Laporan: Sulistyawan