KedaiPena.Com – Tertangkapnya Ketua Komisi D DPRD DKI dari Fraksi Gerindra, M. Sanusi dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait Reklamasi Teluk Jakarta semakin memperburuk citra partai politik dalam pilgub.
Demikian disampaikan oleh, peneliti senior Indonesia Public Institute (IPI) Karyono Wibowo kepada KedaiPena.Com, Sabtu (2/4).
Ia menilai, kejadian tersebut secara tidak langsung akan menguntungkan Ahok yang mendeklarasikan diri akan maju melalui jalur perseorangan (independen) pada Pilgub DKI tahun depan.
“Dengan tertangkapnya Sanusi yang berasal dari partai politik, dan namanya juga disebut-sebut ikut maju menjadi cagub DKI, akan semakin membuat citra buruk partai politik. Meskipun tidak semua kader partai politik terlibat kasus korupsi,” sambungnya.
Meski demikian, perkembangan kasus ini tidak berhenti di sini saja. Bisa saja Ahok terseret karena ia mengeluarkan izin prinsip pada proyek reklamasi. Dengan demikian yang akan terjadi adalah bencana bagi Ahok.
“Maka kasus tertangkapnya Sanusi bisa menjadi bola panas bagi siapapun yang terlibat dalam kasus ini,” imbuh Karyono.
(Apit/Prw)