KedaiPena.Com – Pengamat Tata Kota dari Universitas Trisakti (Usakti), Nirwono Yoga, menilai pemkot Serang dapat melakukan beberapa pembenahan tata kota untuk mencegah banjir jika hujan lebat mengguyur.
“Kota Serang harus melakukan pembenahan tata kota secara menyeluruh,” ucap Nirwono begitu dirinya disapa, Sabtu, (5/12/2020).
Diketahui, bahwa beberapa wilayah Kota Serang terendam banjir akibat diguyur hujan sejak Rabu malam hingga Kamis (3/12) pagi dini hari. Akibatnya, ratusan rumah warga dan beberapa titik jalan terendam banjir, diantaranya di perumahan Citra Gading, Jalan Raya Cipocok-Petir serta di jalan menuju pusat pemerintahan kota Serang yang juga terendam banjir.
Selanjutnya, Nirwono menyampaikan terdapat beberapa hal yang dapat di benahi di kota Serang, diantaranya merehabilitasi saluran air dengan memperbesar diameter saluran.
“Rehabilitasi saluran air mikro, meso atau makro yang diperbesar diameter saluran untuk dapat memastikan tidak ada jalan yang tergenang lagi,” tambahnya
Selain itu, kata Nirwono, perlunya membangun daerah resapan air yang baik seperti ruang terbuka hijau, meskipun di kota Serang masih banyak lahan hijau, serta membangun daerah tampungan air baik berupa setu atau waduk.
“Membangun lebih banyak daerah resapan air berupa ruang terbuka hijau, seperti taman, hutan kota, kebun raya dan daerah tampungan air berupa situ atau danau atau bahkan waduk,” katanya.
Menurut dirinya, pembenahan di bantaran kali juga harus dapat di perhatikan, seperti di perdalam dan di perlebar agar daya tampung air lebih besar.
“Pembenahan bantaran kali yang bebas bangunan, badan kali diperlebar dan diperdalam agar kapasitas daya tampung air lebih besar,” tuturnya.
Dirinya mengatakan hal tersebut dapat dilakukan untuk mencegah banjir secara bertahap dan terukur disaat curah hujan yang tinggi.
“Ya betul, Serang dapat bebas banjir secara bertahap dan terukur indikatornya,” ujarnya.
Tidak hanya itu, dirinya mengatakan tolak ukur sebuah kota tersebut berhasil atau tidak dalam pembangunan kota dapat bermula dari tata kota yang baik dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat dan menjadi pembangunan kota yang signifikan.
Laporan: Muhammad Lutfi