KedaiPena.Com – Jumlah kontestan Duta Wisata Tapteng 2017 di Wilayah IV yang dipusatkan di Kecamatan Pandan membludak mencapai seratusan lebih.
Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Pemasaran Disparbud Pemkab Tapteng, M. Ridsam Batubara kepada KedaiPena.Com di lokasi kegiatan di Kantor Disparbud nomor 18, jalan Oswald Siahaan, Pandan, Sabtu (3/9).
“Membludak ini, gak pernah-pernahnya begini, tahun-tahun sebelumnya paling 80 an peserta,” kata Ridsam.
Menurut Ridsam, membludaknya peserta itu diprediksi dikarenakan proses sosialisasi yang maksimal hingga ke sekolah-sekolah sebelum dilaksanakannya kegiatan.
Selain itu lanjut Ridsam, berkaca dari tahun sebelumnya, para kontestan tahun ini semakin termotivasi. Duta Wisata Tapteng tahun 2014 lalu memang pernah menyabet juara I Duta Wisata Sumatera Utara, yakni atas nama Mulkan Huatabarat dan Cesia Nasution.
“Nah, berkaca dari prestasi itu, dan juga memang kemauan mereka untuk menjadi duta wisata itu sedang tinggi,” kata Ridsam.
Dari data diterima, jumlah kontestan saat ini sudah mencapai 125 orang. Para kontestan berasal dari kalangan Mahasiswa dan Pelajar.
“Dan, kontestan akan terus bertambah ini. Sejauh ini, baru 20 an kontestan yang di audisi, yang jelas audisi akan di selesaikan hari ini juga,” katanya.
(Dom)