KedaiPena.Com – Konsul Jenderal Jepang di Surabaya Yoshiharu Kato mengaku antusias dengan bakal digelarnya konser JKT48. Karena dinilai mampu memperkenalkan budaya negaranya ke negara lain.
“Saya sangat berterima kasih karena ada konser JKT48 yang tentu saja mengenalkan budaya Jepang ke Indonesia, khususnya Surabaya,” katanya yang berjanji akan hadir menyaksikan langsung konser nantinya.
Sementara itu, Managing Director 88AVENUE, Kevin Sanjoto, konser JKT48 merupakan wujud even-even perusahaan yang diharapkan bisa dinikmati dari berbagai kalangan generasi.
“Kami menginginkan tidak hanya fans JKT48 yang datang menonton, tapi juga para keluarga bisa menghabiskan akhir pekan menikmati konser,” katanya.
(Dgp/Prw)