KedaiPena.Com – Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Daniel sepakat dengan koleganya di DPR, Nasir Djamil bahwa kasus pencurian kasus cacing sonari dan perusakan hutan di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) harus diusut tuntas.
Jangan sampai hanya rakyat kecil seperti Didin yang ditangkap, sementara cukong dan pemain besar ‘lenggang kangkung’.
Ia pun mengatakan, Komisi IV DPR pasti akan menanyakan hal tersebut kepada Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan saat melakukan rapat dengar pendapat.
Pemanggilan ini dilakukan sesuai dengan tupoksi komisinya yang merupakan mitra kerja Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), yang membidangi pertanian, pangan, maritim dan kehutanan.
“Minggu depan (dalam rapat kerja). Nanti kita pasti akan pertanyakan,” tandas politisi keturunan Tionghoa ini.
Laporan: Muhammad Hafidh