KedaiPena.com – Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Fraksi PKS, Dedi Supriadi menyatakan Dewan mendukung penuh upaya Pemprov DKI Jakarta ataupun PAM Jaya untuk mengatasi kelangkaan air bersih, terutama di Jakarta Utara dan Jakarta Barat.
“Pembuatan Resevoir Komunal bisa dilihat sebagai langkah pintas untuk penyediaan air bersih tersebut,” kata Dedi, Sabtu (1/4/2023).
Ia menyebutkan, sebenarnya langkah utama untuk menyediakan air bersih bagi masyarakat adalah pipanisasi.
“Namun itu perlu waktu dan investasi,” ucapnya.
Dedi juga menyebutkan bahwa DPRD juga sudah mendukung dengan Perda terbaru tentang Perumda PAM Jaya dengan kenaikan modal dasar hingga Rp30 triliun lebih.
“Hal itu agar PAM Jaya punya keleluasan dalam pengembangan investasi untuk memenuhi kebutuhan air bersih,” ucapnya lagi.
Ia menekankan, yang menjadi sorotan Dewan adalah program Reservoir Komunal itu semua terukur dan dijalankan dengan prinsip good corporate governance, bukan kejar proyek.
Terkait kendala yang disuarakan oleh PAM Jaya, ia meminta diselesaikan dulu di eksekutif.
“Jangan apa-apa ke dewan dulu. Segala perangkat untuk menyelesaikan soal pengadaan dan ijin lahan ada di eksekutif semua dengan arahan dan koordinasi dan Penjabat Gubernur. Sebaiknya, para pihak bertemu, seperti PAM Jaya, SDA, Badan Aset dan pihak-pihak lain terkait, dipimpin oleh Penjabat Gubernur untuk mencari terobosan soal lahan dan perijinan ini,” pungkasnya.
Laporan: Ranny Supusepa