KedaiPena.Com – Kolaborasi lelang amal Central Departement Store dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) yang bertujuan untuk membantu pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) terdampak hebat pandemi Covid-19, berhasil mengumpulkan Rp43.516.800.
Direktur Utama BAZNAS RI M. Arifin Purwakananta yang menerima donasi hasil lelang tersebut, menyatakan apresiasi atas dedikasi Central Departement Store menjadikan lelang amal sebagai salah satu kegiatan dari rangkaian ulang tahunnya.
“Kegiatan ini menunjukkan bahwa Central Departement Store memiliki kepedulian yang sangat tinggi kepada masyarakat terutama bagi mereka yang terkena dampak pandemi. Bantuan yang diberikan ini bukan hanya bantuan donasi yang diberikan kepada UMKM, tetapi juga merupakan harapan bagi kita semua untuk segera tumbuhnya perekonomian dan kita segera pulih bahkan lebih baik lagi di masa mendatang,” kata Arifin pada awak media, Selasa (19/10/2021).
Dalam hal ini, Arifin mengatakan, tugas BAZNAS dalam menerima bantuan ini yaitu menjaga amanah dan menyampaikan bantuan ini kepada mereka yang membutuhkan sehingga akan mendorong perekonomian di tingkat nasional yang lebih baik.
“Donasi ini juga akan kami salurkan dalam program pengentasan kemiskinan, diantaranya program Kita Jaga Usaha. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada brand-brand yang telah membantu lelang amal ini. Terima kasih kepada Central Department Store, semoga ke depan kita dapat mengembangkan kerja sama yang lebih besar,” kata Arifin lebih lanjut.
Pada kesempatan yang sama, Direktur PT Central Retail Indonesia Hedy Djaja Ria mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS dan brand-brand yang telah berkontribusi dalam acara lelang amal ini.
“Hasil dari lelang amal ini ditujukan untuk membantu UMKM yang terdampak pandemi Covid-19. Lelang amal ini merupakan bentuk rasa syukur kami bisa bekerjasama kembali dengan BAZNAS sehingga niat baik kami dapat terwujud dengan baik,” katanya.
Laporan: Natasha