KedaiPena.Com – Guru Besar Ilmu Ekonomi Institut Pertanian Bogor (IPB) Hermanto Siregar meminta, agar para menteri di kabinet dapat mundur jika memang tidak melakukan perbaikan pasca teguran keras dari Presiden Jokowi.
Hal tersebut disampaikan oleh Hermanto, sapaannya, saat menanggapi pidato kekecewaan dan kemarahan Presiden Jokowi atas kinerja para menteri di kabinet.
“Presiden kan memberi arahan dan memarahi para menteri sudah lebih 10 hari yang lalu. Kalau hingga hari ini tidak ada kemajuan, sebaiknya mundur saja,” ungkap dia kepada KedaiPena.Com, Rabu, (1/7/2020).
Hermanto melanjutkan, bila hal tersebut pun tidak mereka lakukan, maka sebaiknya Presiden Jokowi dapat melakukan reshuffle kepada para menteri kabinet.
“Presiden pasti sudah punya rapor kinerja setiap pembantunya itu,” tegas Hermanto.
Hermanto berharap, agar ke depan Presiden Jokowi dapat memilih menteri dari kalangan profesional dengan track record mempuni.
“Yang rapornya merah dipercepat saja diganti dengan profesional dengan track record yang bagus dan relevan dengan bidang kementeriannya,” tandas Hermanto.
Laporan: Muhammad Hafidh