KedaiPena.Com – Pesantren Mambaul Hikmah, di Tegal, Jawa Tengah menjadi lokasi blusukan begawan ekonomi Rizal Ramli ke berbagai daerah di Indonesia.
Dalam kunjungan itu, Rizal disambut para jamaah, para tokoh alim ulama, dan santri yang berkumpul di nasjid pesantren, Masjid As Shofa.
Imam besar masjid dan pimpinan pondok pesantren tersebut, Kiai Sulton, sempat memberikan tausiyah.
Mengutip sebuah hadist, ujar Kiai, jika seorang pemimpin melakukan kebajikan dan berbuat adil satu kali saja, maka imbalan pahala baginya selama enam puluh tahun.
Ia lalu menerangkan, bahwa di dunia ini ada dunia jenis pemimpin. Pertama pemimpin yang baik dan pemimpin yang tidak baik. Rizal Ramli adalah contoh pemimpin yang baik karena memihak kepada kepentingan rakyat, terutama rakyat lapisan bawah.
“Kami selalu mendoakan Pak Rizal panjang usia dan sehat, karena masih banyak PR (pekerjaan rumah) yang harus bapak selesaikan,” sambung kiai.
Rizal Ramli sendiri telah menjadi pemimpin sejak usia muda (antara sejak mahasiswa ITB) dan semua sepak terjangnya didedikasikan untuk kepentingan dan pembelaan terhadap rakyat.
Dalam kesempatan itu Rizal Ramli sangat antusias memberikan motivasi dan inspirasi kepada para santri, apalagi kunjungan Rizal ke Tegal bukanlah yang pertama kali. Setidaknya Rizal Ramli telah melakukan tiga kali kunjungan, namun yang juga berkesan adalah kunjungannya saat ia masih berusia 20 tahun ketika baru saja selesai menempuh bea siswa di Jepang.
Waktu itu Rizal melakukan perjalanan keliling Jawa hingga ke Lombok untuk memahami persoalan kerakyatan yang terjadi dan yang dialami secara langsung oleh masyarakat di lapisan bawah, serta membandingkannya dengan Jepang yang miskin sumber daya alam tetapi dapat menjadi negara maju seperti sekarang.
Laporan: Irfan Murpratomo