KedaiPena.Com – Para kyai muda yang mayoritas mendapatkan gelar dari doktor di Timur Tengah menyambangi Rizal Ramli di Jalan Bangka, belum lama ini.
Salah satu yang datang adalah KH DR Zuni Nurrachim. Istrinya pernah bercerita kepadanya, bingung, orang jujur dan pandai seperti Rizal Ramli (RR) malah diberhentikan oleh Jokowi.
“Mudah-mudahan jika pak RR maju jadi capres dan terpilih Indonesia bisa dijadikan negara maju,” kata dia ditulis Rabu (17/7/2018).
“Kami mendukung pak RR jadi presiden. Kepemimpinan bukan hanya keinginan, saya kutip surat Ali Imron; Allah yang mengangkat pemimpin, tapi tidak umuh-umuh, harus ada upaya dari ummat,” lanjutnya.
Sementara Gus Isqowi Indasdin Masya, MA menyampaikan pendapatnya, dari perjalanan sejarah kepemimpinan.
“Ke depan, yang jadi (pemimpin Indonesia) adalah Islam priyayi (bukan santri). Melihat track record yang ada, saya menilai bang RR adalah orang yang dimaksud,” sambung dia.
Terakhir disampaikan oleh KH DR Iqbal Kliwo. Ia sudah mengamati, apa yang dilakukan RR baik di bidang ekonomi maupun politik. Dan RR menciptakan keadilan.
“Kami berharap ijtima’ ulama dan tokoh nasional 27-29 Juli nanti, para ulama menentukan dan memilih pemimpin yang terbukti perjuangannya bagi keadilan, bukan hanya untuk individu tapi bagi seluruh bangsa,” urainya.
“Ibarat hadits, pemimpin sekarang bukan hadits shahih (sehat atau kuat). Tapi sudah maudhu (palsu). Jadi pemimpin sekarang adalah pemimpin palsu,” tandas dia.
Laporan: Irfan Murpratomo