KedaiPena.Com- Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah mengungkapkan isi pertemuan antara Puan Maharani Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dalam saat melakukan ibadah haji 2023 tempo hari.
Said begitu ia disapa menegaskan baik Puan, Ganjar dan Anies saat bertemu masing-masing telah berkomitmen agar pelaksanaan Pilpres 2024 dapat berlangsung secara damai dan aman.
“Yang ada adalah komitmen bersama agar Pilpres 2024 berjalan penuh dengan damai aman,” kata Said, Rabu,(5/7/2023).
Said juga menjelaskan dalam masing-masing pertemuan itu baik Anies, Puan dan Ganjar juga bersepakat agar masyarakat bisa mendapatkan edukasi dari pemimpin maupun elit politik di Pilpres 2024.
“Masyarakat mendapatkan sesuatu dari pilpres dalam konteks edukasi dari para pemimpin elit,” jelas Ketua Banggar DPR RI ini.
Diketahui, Ganjar dan Puan sempat bertemu dengan Anies di sela-sela melaksanakan ibadah haji di Mekkah.
Anies merupakan bakal capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang dibentuk Demokrat, NasDem, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Sementara Ganjar telah dideklarasikan menjadi bakal capres oleh PDIP, Perindo, Hanura, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Laporan: Tim Kedai Pena